Bolehkah Aqiqah di Hari Raya Qurban?

Bolehkah Aqiqah di Hari Raya Qurban? – Aqiqah merupakan ibadah yang di anjurkan di lakukan pada hari sunnah (hari ke-7). Aqiqah di laksanakan sebagai bentuk syukur kepada Allah SWT atas kelahiran seorang bayi. Manfaat aqiqah anak yaitu untuk mengumumkan nasab dan keturunan, mengajak untuk menjadi orang dermawan, sebagai pembeda antara orang muslim dan non muslim, menjadikan hidup untuk Allah sebagai landasan hidup, mendekatkan diri kepada Allah, membuka hak pemberian syafaat kepada orang tua, serta melepaskan anak dari belenggu setan.

Baca Juga: Bahaya, Inі Tаndа Dаgіng Tak Segar

Hari Raya Qurban

Qurban merupakan salah satu bentuk ibadah yang di lakukan oleh umat islam sebagai wujud pengabdiannya kepada Allah SWT. Dalam ibadah qurban, hewan tertentu di sembelih dengan niat ikhlas dan menurut tata cara yang di tetapkan Islam.

Dalil berqurban terdapat pada surat al-Kautsar ayat 1-2 yang artinya: “Sesungguhnya kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak, maka dirikanlah sholat karena tuhanmu dan berkurbanlah.”

Bolehkah Aqiqah di Hari Raya Qurban?

Mengenai permasalahan ini terdapat 2 pendapat yang berbeda. Pendapat pertama menurut ulama Malikiyah, Syafi’iyah, dan salah satu pendapat dari Imam Ahmad mengatakan bahwa tidak boleh di gabung karena kedua hal tersebut memiliki sebab dan maksud tersendiri yang tidak bisa menggantikan satu sama lainnya.

Pendapat lain menurut salah satu pendapat Imam Ahmad, ulama Hanafiyah, Al-Hasan Al-Bashri, Muhammad bin Sirin, dan Qotadah mengatakan bahwa boleh digabung.

Sebenarnya boleh saja melakukan aqiqah di hari raya qurban apabila memang sang anak lahir dekat waktu tersebut. Namun, pelaksanaan aqiqah lebih terdapat kelonggaran karena bisa di lakukan pada hari ke-7, ke-14, atau ke-21 setelah kelahiran sehingga orang tua dapat memilih lebih mengutamakan pelaksanaan qurban terlebih dahulu atau mau melakukannya secara bersama-sama.

Hal itu memang di perbolehkan saja, tetapi pembacaan niat saat penyembelihan harus di lakukan 2 kali yaitu niat untuk berqurban dan niat beraqiqah. Syarat-syarat hewan aqiqah dan qurban juga tidak ada perbedaan, sama-sama harus sehat, cukup umur, dan tidak cacat. Perbedaannya hanya di jumlah hewan, pada aqiqah hewan yang di sembelih untuk bayi laki-laki berjumlah 2 ekor dan 1 ekor untuk bayi perempuan.

Pembagian hasil penyembelihan hewan antara qurban dan aqiqah juga terdapat perbedaan. Pada aqiqah biasanya hasil sembelih di olah terlebih dahulu menjadi sebuah masakan, tetapi pada qurban hasil sembelih di bagikan mentah. Namun, hal ini tidak memengaruhi syarat sah qurban atau aqiqah.

Salamah Aqiqah

Salamah Aqiqah merupakan anak perusahaan dari CV Mitra Tani Farm yang telah berpengalaman dalam membantu aqiqah atau qurban. Konsumen yang memiliki permasalahan tadi dapat mengonsultasikannya kepada Salamah Aqiqah.

Paket box aqiqah di Salamah Aqiqah merupakan paket mewah dengan harga murah meriah. Harga mulai dari 2,8 jt akan mendapatkan 50 box small, gratis ongkos kirim se-JABODETABEK, gratis souvenir, gratis 50 buku risalah, dan gratis sertifikat aqiqah.

Paket ini adalah paket aqiqah yang sudah dalam kemasan dus box. Terdapat 3 jenis paket box, yaitu small, medium, dan large. Perbedaan dari ketiga jenis box tersebut adalah dari isinya. Paket ini sangat cocok untuk konsumen yang ingin praktis, selain paket yang di dapatkan sudah berbentuk nasi box beserta isinya, harga paket ini sudah bersih tidak ada biaya tambahan lainnya. Sudah termasuk biaya masak, dus box, ongkos kirim, dan lainnya.

Butuh bantuan?